Jumat, 14 September 2012

suling

alat suling merupakan alat musik dari keluarga alat musik tiup kayu atau terbuat dari bambu. Suara suling berciri lembut dan dapat dipadukan dengan alat musik lainnya dengan baik.
Suling modern untuk para ahli umumnya terbuat dari perak, emas atau campuran keduanya. Sedangkan suling untuk pelajar umumnya terbuat dari nikel-perak, atau logam yang dilapisi perak.

gambelan bali


Seni Karawitan adalah seni mengolah bunyi benda atau alat bunyi-bunyian (instrumen) tradisional. Di Bali, kaprahnya, alat bunyi-bunyian tradisional disebut gamelan atau gambelan. Dalam gamelan ada alat musik tabuh, gesek, tiup, petik dan sebagainya.

tentang gung alit

Selama ini sering terjadi lontaran miring tentang pelestarian budaya, entah itu tarian gamelan, bangunan, music, dan sejenisnya. Banyak yang berteriak segalanya sudah semakin menghilang, semakin rendah mutunya semakin terkikis dan sejenisnya. Namun bagi Gung Alit, 48 tahun semuanya itu dianggapnya angin lalu. Seniman serba bisa kelahiran Bona Gianyar Bali ini mencoba melakukan perbandingan untuk menjawab pertanyaan itu. Karena menurutnya para pakar dan pengamat budaya cenderung melakukan kajian dengan cara pandang barat yang kebarat birit.

barong dan rangda

Barong dan Rangda, identik dengan simbol kebaikan dan kebatilan.  Barong adalah perlambang suatu kekuatan baik dan positif serta Rangda adalah simbol kebatilan, negatif dan kejahatan. Dalam kehidupan orang Bali dikenal adanya Rwa Bhineda, dimana suatu keseimbangan diperoleh karena adanya dua unsur yang saling menyeimbangkan yaitu kekuatan positif dan negatif. Jika salah satu unsur itu tiada maka keseimbangan alam akan terganggu. Barong adalah karakter dalam mitologi bali. Ia adalah raja dari roh-roh serta melambangkan kebaikan. Ia merupakan musuh Rangda dalam mitologi Bali. Banaspatirajah adalah roh yang mendampingi seorang anak dalam hidupnya. Banas Pati Rajah dipercayai sebagai roh yang menggerakkan Barong. Sebagai roh pelindung, Barong sering ditampilkan sebagai seekor singa. Tarian tradisional di Bali yang menggambarkan pertempuran antara Barong dan Rangda sangatlah terkenal dan sering diperlihatkan sebagai atraksi wisata.

bali world music


Siapa sebenarnya orang ini??? tidak banyak info yang saya peroleh dari internet sampai kemudian teman sekantor saya di BPSNT memberi tahu bahwa Gus Teja atau Agus Teja adalah lulusan ISI Denpasar. Dikatakannya bahwa Gus Teja bukanlah seorang siswa yang menonjol dikampus, bahkan kakaknyalah yang lebih dikenal dikampus ISI ketika itu.
Gus Teja, berdasarkan info yang saya peroleh adalah seorang pemuda Hindu Bali kelahiran Junjungan Ubud tahun 1982. Dia merupakan anak terkecil dari 4 bersaudara, dimana kemudian  setamat SMA menimba ilmu di ISI denpasar dari tahun 2000-2004.